Kades Kosambi Kecamatan Sukadiri Persiapkan Tempat Untuk Pedagang Depan Sekolah Demi Kenyamanan Lalulintas Dan Keselamatan Siswa Siswi Sekolah Dasar


Mediapintara.net-Kab.Tangerang,Dalam upaya meningkatkan pelayanan Desa kosambi terhadap masyarakat dalam hal lingkungan desa,pemerintahan Desa kosambi kecamatan sukadiri telah melakukan beberapa upaya.

Diantaranya upaya penempatan pedang yang berada disekitaran depan sekolah dasar yang sering membuat lalulintas terganggu dan tidak menjamin keselamatan siswa siswi sekolah dasar tersebut.

Dalam penempatan nya kepala desa kosambi memberikan ruang disamping Sekolah MI agar para pedagang tidak memakan badan jalan ketika berdagang.


Kepala Desa Kosambi Dede Menyampaikan "upaya ini dilakukan agar masyarakat yang melintas di area depan sekolah tidak terganggu dan utamanya adalah keselamatan anak-anak sekolah yah,jadi nantinya gak usah nyebrang jalan lagi kalau jajan",jelas kades kepada awak media pada (17/12/2025).

Dirinya juga mengucapkan terima kasih kepada Babinsa,binamas,dan seluruh perangkat desa yang ikut serta dalam membantu membersihkan dan menyiapkan lokasinya.


Selain itu pemerintah desa kosambi kecamatan sukadiri akan terus berupaya agar desanya menjadi lebih maju dan terus bertransparansi terhadap masyarakat.

Dengan harapan menciptakan ruang untuk UMKM yang ada dilingkungan desa,pemerintah desa kosambi akan terus berupaya agar desa kosambi menjadi desa yang maju dan menjadi contoh untuk desa-desa yang lain.





(Red).

Lebih baru Lebih lama